Tour Makassar masih menjadi destinasi primadona di Indonesia Timur dengan wisata budaya, alam dan wisata sejarahnya.
Tour Makassar yang ditawarkan oleh travel agent sangat banyak dan variatif. Dikutip dari cnnindonesia Menpar Arief Yahya mengatakan, Makassar memiliki destinasi yang lengkap. Paket komplet itu meliputi wisata alam, budaya, dan buatan.
Dari berbagai paket yang ditawarkan terdapat 5 Tour Unggulan yang di wajib anda ketahui.
Berikut 5 Paket Tour Makassar unggulan :
1. Paket Tour One Day Full
Paket ini ditawarkan bagi pelancong yang tidak memiliki waktu banyak dalam masa liburannya, namun hanya dengan 1 hari anda sudah dapat menikmati dan mengunjungi destinasi andalan di Kota Makassar. Anda akan mengunjungi Kompleks Gugusan Batu Karst Terbesar kedua di Dunia versi UNSECO yaitu Rammang-Rammang, Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung, Taman Pra-Sejarah Goa Leang-Leang. Lihat detail itinerarinya disini
2. Paket Tour 3 Hari 2 Malam
Paket Tour 3 Hari 2 Malam sangat cocok bagi Anda yang ingin menghabiskan masa liburan panjang di makassar. Paket ini terdiri dari Wisata Alam(Bantimurung, Leang-Leang, Rammang-Rammang), Wisata Sejarah (Fort Roterdam, Hilal Katangka, Tombs of Sultan Hasanuddin), Wisata Budaya(Museum Balla Lompoa) dan wisata belanja oleh-oleh khas makassar. Lihat Detail itinerarinya disini.
3. Paket Tour 2 Hari 1 Malam
Paket Tour 2 hari 1 malam menjadi salah satu unggulan paket tour di makassar bagi para pelancong yang tidak memiliki waktu banyak dalam liburannya tetapi tetap dapat merasakan kepuasan berwisata. Anda akan mengunjungi Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung, Pantai Losari (Ikon Kota Makassar), Fort Rotterdam dan toko oleh-oleh khas makassar
4. Paket Tour Mix Pulau Samalona
Paket Tour ini menggabungkan wisata Bahari (Pulau Samalona) dengan Wisata Makassar secara umum. Sangat cocok bagi Anda yang ingin berwisata dan melepas kepenatan dari kebisingan Kota, sambil menikmati keindahan pulau samalona. Lihat Detail Itinerarinya disini.
5. Paket Tour Kids Friendly
Paket Tour sangat cocok menjadi destinasi wisata pilihan bagi anak-anak dan keluarga tercinta. Anda akan mengunjugi Bugis Water Park yaitu wahana air outdoor terbesar di Indonesia dengan berbagai macam pilihan wahana yang menarik.
Topic : Tour, Tour Makassar, Travelling, wisata